PRAMUKA STAIN SAMARINDA

PRAMUKA STAIN SAMARINDA

Logo Racana Sultan Sulaiman - Aminah Syukur

Pangkalan STAIN Samarinda

Menu

6 Agu 2014

Kakwarnas Berharap Kakwarda Dapat Kirim Utusan Mengikuti Kegiatan APR Workshop on Communication and Marketing

JAKARTA (6/8)- Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka, Dr. H. Adhyaksa Dault, SH, M.Si sangat berharap para Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka seluruh Indonesia dapat mengirim utusannya untuk mengikuti kegiatan APR Workshop on Communication and Marketing yang berlangsung tanggal 26-30 September 2014 di Villa Putri, Jalan Raya Pucak km.82, Cisarua, Bogor Jawa Barat.
“Workshop ini sangat penting bagi pelaku kehumasan disemua jajaran untuk lebih  memahami dan meningkatkan pertumbuhan anggota Gerakan Pramuka melalui komunikasi dan pemasaran, melalui media dan kegiatan kepramukaan yang berskala besar” ujar Kak Adhyaksa Dault di kantor Kwarnas Gerakan Pramuka.
Menurut Sesjen Kwartir Nasional, Drs. Yudi Suyoto, MM, masing-masing Kwartir Daerah Gerakan Pramuka dapat mengirimkan peserta maksimal 2 (dua) orang.
Sementara syarat peserta, ujar Kak Yudi Suyoto sebagai berikut:
  1. Para Pelatih, Pembina, Andalan, dan staf Kwartir , diutamakan menangani bidang kehumasan atau  organisasi. 
  2. Dapat berbahasa Inggris aktif.
  3. Membawa rekomendasi dari kwartirnya.
  4. Berbadan sehat . (membawa surat keterangan sehat dari dokter).
  5. Mengisi formulir pendaftaran dan membayar fee sebesar Rp.500.000,-.(Lima ratus ribu rupiah).
       (termasuk akomodasi, konsumsi, local tour dan kit peserta).
  1. Pendaftaran paling lambat tanggal 14 Agustus 2014, dengan mengirimkan formulir via email kekwarnas@pramuka.or.id/kwarnas.humas@yahoo.co.id, atau  fax ke Kwarnas 021.3507647.
  2. Peserta  tiba pada 26 September  2014 siang dan pulang  pada 1 Oktober 2014 pagi.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Kak Luqman Hakim, Andalan Nasional Kominfo HP . 081218549490 dan Kak Septembri Yanti, Staf Kwarnas  HP. 08129650663. *sd.

0 komentar: